Keakraban Sivitas Akademika TIN

Keakraban Sivitas Akademika TIN di Gunung Mas

Pasti temen-temen ingat, waktu di TIN-2 kita pernah ngadain acara Keakraban yang berlangsung di Gunung Mas, kalo nggak salah tanggal 16 Desember 1995.  Acara itu kan merupakan 'kewajiban' dari setiap angkatan TIN yang bergelar TIN-2, yang ditujukan supaya kita lebih akrab dan mengenal dosen-dosen dan senior-senior kita walaupun tidak menutup kemungkinan antara kita sendiri.  

Acara-acara yang penulis ingat adalah operet, nyanyi bareng (dari pihak dosen dan TIN-2), permainan yang lebih kearah bagaimana berorganisasi, dan makan-makan tentunya.  Kalo nggak salah cerita operet yang disajikan adalah plesetan, yang diselingi oleh parodi-parodi iklan, mengenai Raja Purnawarman dan asal mula prasasti ... aduh lupa .. pokoknya prasasti itu berisi telapak kaki Raja Purnawarman .  Dalam operet tersebut ternyata prasasti itu berisi cetakan .. maaf ..pantat Raja Purnawarman  karena pada saat akan menulis prasasti itu, Raja terjatuh dan prasasti itu diduduki oleh Raja.  Penulis masih ingat bagaimana Riza (kalo nggak salah) menjadi rajanya, kemudian Neng Tita yang berperan menjadi orang gila, kemudian Bintoro menjadi pak tani dengan parodi iklannya (iklan Yakult), "Saya minum dua !".  Penulis juga masih ingat the man behind the screen operet tersebut.  Sebagai pengiring musiknya yang khas Sunda adalah temen kita Juli Permana.   Walaupun mendapat berbagai kritikan dari salah seorang teman kita mengenai operet itu, namun akhirnya operet yang telah dipersiapkan jauh-jauh hari (sempat latihan selama kira-kira sebulan di Villa Hade di Bara 3½) dapat ditampilkan dengan sukses.

Kemudian tampil juga Wahyu dengan suara merdunya dengan mendendangkan lagunya Ebiet G. Ade berjudul "Coba Kita Renungkan", duet Natsir dengan Pak Djum menyanyikan lagu dari daerah batak, dan trio Taryono, Agung dan Ago.

 

Back